MAKASSAR – Putra Sulsel kelahiran Bone, Prof Dr Phil H Kamaruddin Amin MA dilantik menjadi Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Kementerian Agama RI. Keluarga besar PT Tazkiyah Global Mandiri ikut bangga dan berbahagia. Bukan hanya lantaran Kamaruddin lahir dan besar di daerah ini, namun karena dia juga pernah berumrah bersama Tazkiyah.
Pilihan tersebut menjadi catatan tersendiri bagi Tazkiyah. Sebab dengan domisilinya yang sudah lama di Jakarta, Kamaruddin bisa saja berangkat lewat biro travel ibu kota. Namun dia memilih Tazkiyah yang notabene berbasis di Makassar.
Pak Prof, sapaan akrab Kamaruddin, ke tanah suci Januari lalu. Dia berangkat bersama istri dan putranya.
Meski memilih paket VVIP, Pak Prof yang kala itu Dirjen Pendidikan Islam di Kemenag RI tetap berbaur dengan jemaah lainnya. Dia bahkan bertindak sebagai “fotografer” pada beberapa momen. Foto-foto jepretannya dikirim ke grup WhatsApp jemaah, juga dimuat di website Tazkiyah.
Presiden Direktur PT Tazkiyah Global Mandiri, Ahmad Yani Fachruddin pun mengucapkan selamat atas pelantikan Pak Prof sebagai Dirjen Binmas. “Capaian yang luar biasa. Kami sangat mengapresiasi jejak karier beliau yang cemerlang. Termasuk tujuh tahun menjadi Dirjen Pendis,” ujarnya, Kamis, 19 Maret 2020.
Secara pribadi, Ahmad Yani sangat mengenal Kamaruddin. Mereka pernah mondok pada pesantren yang sama di Sengkang, Wajo. Termasuk dengan istri Kamaruddin, Hajjah Sinarliati. “Beliau kakak tingkat saya di pesantren, tetapi kami bersahabat,” imbuhnya. (sur-fit)