Hi, How Can We Help You?
  • Makassar 90231, Sulawesi Selatan, Indonesia
  • Email: info@tazkiyahtour.co.id
Agustus 2, 2019

Selain Minum Air 3 Liter Sehari, Tips Sehat Ini Juga Penting untuk Jemaah Haji

MADINAH – Hari ini sudah 1 Dzulhijjah 1440 Hijriah. Puncak ibadah haji kian dekat. Jemaah haji khusus Tazkiyah Tour yang berjumlah 126 orang yang saat ini di Madinah pun sudah bersiap kembali ke Mekah.

Jemaah sangat antusias melakoni serangkaian kegiatan. Namun tim dokter Tazkiyah Tour tetap mengingatkan, tidak boleh abai pada kondisi kesehatan. Malah, kata dr Dewi Setiawati Muchsin, harus lebih perhatian lagi. Butuh tenaga ekstra menjalani wukuf.

Bersama dr Wachyudi Muchsin, Dewi menyusun lagi tips untuk para jemaah. Bahkan boleh diterapkan oleh siapa saja yang saat ini sedang di tanah suci.

  1. Minum air putih minimal 3 liter sehari.
  2. Menggunakan masker dan kacamata. Saat ini suhu di Madinah dan daerah lain cukup ekstrem, dengan angin kencang dan kelembapan yang rendah.
  3. Perbanyak makan buah. Jika tidak buang air besar dalam tiga hari, mohon ke dokter. Jangan lupa, kurma itu kaya serat. Dan kita sedang berada di “tanah kurma”.
  4. Tidak minum air es, apalagi makan es krim.
  5. Jika salat di masjid, upayakan tidak di pelataran. Karena angin kering merusak mata dan saluran nafas sehingga mudah infeksi
  6. Makan teratur.
  7. Perbanyak doa, semoga selamat hingga meraih haji mabrur. (*/fit)
Bagikan :
Baca Juga:  Hal-hal yang Harus Diwaspadai Saat Melaksanakan Ibadah Haji

Tinggalkan Balasan