MAKASSAR – Hari libur, Sabtu, 14 Desember 2019 dimanfaatkan keluarga besar PT Tazkiyah Global Mandiri untuk lebih memupuk kebersamaan. Mereka berkumpul di kantor untuk bertatap muka lebih intens sembari mengikuti pelatihan pengembangan diri.
Ini sesi lanjutan dari Sabtu pekan lalu. Trainer-nya masih sama, Novita Sutopo,
founder Growing Project. Novita juga dikenal sebagai dosen komunikasi dan manajemen, praktisi PR Marcom, serta trainer di berbagai lembaga startup.
Pelatihan dibuat sangat santai. Para karyawan berpakaian kasual, menyesuaikan momentum weekend.
Bahkan sebelum kelas pagi dimulai, mereka duduk bersama, menikmati sarapan coto. Manajemen smendatangkan langsung Daeng Ulla, pengasuh warung Makan! Coto & Pallubasa, yang berpengalaman lebih dari 20 tahun jualan di Makassar kemudian kini hijrah ke Maros. Coto disajikan layaknya di warung. Masing-masing bebas memilih campuran daging.
Presiden Direktur PT Tazkiyah Global Mandiri, Ahmad Yani Fachruddin menuturkan, suasana rileks seperti ini sudah jadi ciri khas di lingkungan kerja Tazkiyah. Tetapi bukan untuk bersantai semata. Sebaliknya, malah jadi kekuatan untuk mencapai Big Goals perusahaan.
“Tahun 2019 alhamdulillah sembilan Big Goals kita tercapai. Di 2020 berkembang lagi Strategic Goal-nya. Kami ingin menggapainya dengan riang gembira,” ujarnya saat membuka pelatihan.
Ahmad Yani menjelaskan, pelatihan ini dibuat selain untuk memacu semangat seluruh karyawan, juga untuk memberi pemahaman lebih mengenai job desk masing-masing.
“Gagal merencanakan berarti merencanakan kegagalan. Kita harus merencanakan semuanya dengan baik, agar produk dan layanan pun bisa predictable,” imbuhnya.
Tahun depan yang sisa dua pekan, Tazkiyah kembali menjadikan peningkatan mutu sebagai fokus. Standar Nasional Indonesia (SNI) yang sudah diraih untuk jasa umrah dan haji khusus bakal terus diterapkan. Dua penghargaan nasional SNI Award 2019 dan Raksa Nugraha Award 2019 pun masih jadi bidikan.
Tazkiyah tak cuma ingin memberi produk berkualitas untuk para jemaah, namun juga bergaransi. (fit-sur)